Memperingati Hari Guru Nasional 2021

Jum’at, 26 November 2021.

“Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku
S’bagai prasasti t’rima kasihku ‘tuk pengabdianmu
Engkau sebagai pelita dalam kegelapan
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan
Engkau patriot pahlawan bangsa
Pembangun insan cendekia”
Susunan kalimat di atas begitu bermakna bagi jasa seorang pahlawan yang terus memberikan penerangan ilmu dalam gelap kebodohan, tak lain dan tak bukan adalah GURU.
Perkembangan dan kemajuan bangsa tidaklah terlepas dari sosok profesi Guru. Siapapun kita yang berperan dalam mobilitas bangsa, semua bersumber dari jasa Guru yang tak lelah mendidik dan memberikan pembelajaran demi generasi penerus.
Pada peringatan Hari Guru Nasional tahun 2021, SMA Negeri 1 Genteng merayakan dengan kesederhanaan ditengah masa pandemi Covid-19. Dengan dipandu oleh Kepala SMAN 1 Genteng Bapak Suprijanto, semua bapak ibu guru dengan hikmat menyanyikan lagu Hymne Guru sebagai ucapan rasa syukur dan saling menguatkan atas upayanya mencerdaskan kehidupan bangsa. Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai wujud doa kita kedepanya untuk selalu dapat mendidik anak bangsa. Kita semua menyadari bahwa, yang terpenting dalam hal ini bukan perkara besar kecilnya suatu perayaan, namun yang terpenting adalah makna dari perayaan itu sendiri. Semoga kita semua dan guru-guru kita selalu diberikan kesehatan, kekuatan, dan semangat untuk berjuang menumpas kebodohan.
Terimakasih Guruku, atas semua jasa-jasamu
Terimakasih Guruku, engkau adalah pahlawanku
Terimakasih Guruku, engkau segalanya bagiku
Memperingati Hari Guru Nasional 2021